Langsung ke konten utama

Menghargai Sebuah Perbedaan


(Pelapisan Sosial dan Kesamaan Derajat)

Manusia adalah mahluk sosial yaitu mahluk yang pasti membutuhkan orang lain dalam hidupnya. Manusia dikatakan mahluk sosial, juga di karenakan pada diri manusia ada dorongan untuk berhubungan (interaksi) dengan orang lain. Ada kebutuhan sosial (social need) untuk hidup berkelompok dengan orang lain maka dari itu kita pasti saling membutuhkan namun ada segelintir orang yang tidak menghargai sebuah perbedaan yang merusak hubungan antar manusia dengan manusia lainnya. 


Setiap manusia pasti berbeda satu sama lain dan berubah setiap saat. Perubahan terjadi sesuai dengan usia, tingkat pendidikan, kematangan mental, agama, hobi, status sosial, gender, pola pikir, dan lain sebagainya dari masing-masing individu.
 Kita adalah salah satu individu yang hidup di antara miliaran manusia di permukaan bumi ini yang dalam keadaan berbeda dan terus berubah. Bayangkan jika kita memiliki kesamaan dalam hal apapun dengan semua manusia di dunia ini pastinya kehidupan kita akan kaku dan membosankan

Contoh: setiap orang harus berhobi sama dengan saya, berbahasa sama, suka makanan yang sama, dan segalanya sama dengan saya. Jika itu yang menjadi kemauan kita, berarti kita sedang mengucilkan diri sendiri, menjadi pribadi yang membosankan, kaku, serta tidak bahagia.
Hidup dengan kondisi seperti itu adalah menentang hukum alam juga menentang hukum Tuhan. Bagi saya, "perbedaan" adalah variasi kehidupan seperti halnya 7 tangga nada yang berbeda; jika dipadukan akan menghasilkan jutaan simfoni. Warna yang berbeda-beda pun seperti Merah, Jingga, Kuning, Hijau, Biru, Hitam dan lainnya akan menghasilkan jutaan variasi warna. Juga angka yang berbeda-beda dari 0 sampai dengan 9, bisa menghasilkan jumlah hitungan yang tidak terhingga.
Kenyataannya, manusia lahir di bumi ini memang sudah berbeda dari lahir baik warna kulit, gender, suku, agama dan lain-lain. Ini adalah kenyataan sebagaimana adanya. Jika hidup ingin menjadi "lebih hidup" demi memaknai hukum Tuhan Yang Maha Esa, maka kita harus belajar menghargai dan menerima perbedaan yang ada.

Saat orang lain ada kelemahan atau berbeda dengan kita, kita berusaha memahami dan mengerti.. Demikan juga sebaliknya. Dengan menghargai setiap perbedaan maka kita akan menjadi manusia yang lentur, penuh toleransi,  bijaksana, dan bahagia karena sesungguhnya semua manusia keturunan adam yang tercipta dari tanah sehingga kiti memiliki kesamaan derajat dimata tuhan.

Sumber :

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PURNAMA JAYA GAS : AGEN BERMACAM GAS INDUSTRI & MEDIS (Oksigen, Astilin, Argon, Nitrogen, Karbon dioksida & LPG) Daerah Merak, Cilegon, Serang dan Sekitarnya

PURNAMA JAYA GAS Supplier Aneka Gas Industri dan Medis (Oksigen, Astilin, Argon, Nitrogen, Karbon dioksida dan LPG) daerah Merak, Cilegon, Serang dan Sekitarnya. PJG – Supplier bermacam – macam gas industry dan medis dengan berbagai macam ukuran. Gas merupakan salah satu unsur yang sangat penting, selain untuk pernafasan dan medis tentunya gas juga digunakan untuk keperluan Industri seperti di bidang pengelasan. Gas oksigen di Industri biasanya digunakan untuk   pemanasan (heating), pengerasan (hardening), scarfing, pembersihan (cleaning), dehidrasi (dehydrating) , mengelas OAW (Oksigen asetilen welding) atau kita sering menyebutnya untuk pengelasan karbit dan juga digunakan untuk pemotongan pelat atau (Oksigen Asetilen Cutting). Kami melayani untuk daerah Merak, Cilegon, Serang dan Sekitarnya. Produk yang kami sediakan meliputi : ·          Tabung Oksigen ( O 2 )                   ·          Tabung Astilin ( C 2 H 2 ) ·          Tabung Argon (Ar) ·          Tabu

Ekologi dan Ilmu lingkungan

 Pengertian Ekologi Ekologi adalah ilmu yang mempelajari interaksi antara organisme dengan lingkungan nya dan yang lainnya. Berasal dari kata Yunani oikos (“habitat”) danlogos (“ilmu”). Ekologi diartikan sebagai ilmu yang mempelajari baik interaksi antar makhluk hidup maupun interaksi antara makhluk hidup dan lingkungannya. Istilah ekologi pertama kali dikemukakan oleh Ernst Haeckel (1834 – 1914). Berdasarkan didalam ekologi, makhluk hidup dipelajari sebagai kesatuan atau sistem dengan lingkungannya. Pembahasan ekologi tidak lepas dari pembahasan ekosistem yang dimana dengan berbagai komponen penyusunnya, yaitu seperti pada faktor abiotik dan biotik.

Rencana Setelah Lulus Kuliah

Assalamualaikum wr. Wb Pada kesempatan kali ini saya mendapatkan tugas dari dosen dengan mata kuliah pkn atau softskill. Tugasnya ialah membuat rencana ataupun cita – cita setelah saya lulus kuliah ataupun menjadi sarjana di bidang industry